Wali Kota Sutiaji Beri Dukungan IKN di Outlook Apeksi 2022

Wali Kota Sutiaji Beri Dukungan IKN di Outlook Apeksi 2022

Malang, (malangkota.go.id) – Wali Kota Malang, Drs. H. Sutiaji bersama Ketua Tim Penggerak PKK Kota Malang, Widayati Sutiaji, S.Sos., MM hadiri Outlook Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) tahun 2022 di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, Sabtu (17/12/2022).

Wali Kota Malang, Drs. H. Sutiaji bersama Ketua Tim Penggerak PKK Kota Malang, Widayati Sutiaji, S.Sos., MM hadiri Outlook Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) tahun 2022 di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, Sabtu (17/12/2022).

 

Acara ini dilaksanakan selama dua hari, yakni 17-18 Desember 2022 dan dibuka dengan tarian mahligai, serta ditandai dengan mulai berlayarnya kapal yang sebelumnya bersandar di Pelabuhan Semayang Balikpapan.

Acara Apeksi di Kota Balikpapan ini tidak hanya promosi daerah. Namun, juga menjadi ajang dukungan terhadap pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN). Termasuk komitmen pengawalan terhadap kebijakan pemerintah pusat ke depan. Para wali kota dan pendampingnya mengikuti proses pembukaan acara di atas kapal yang mengarah ke Ibu Kota Nusantara (IKN.

Menurut Ketua Dewan Pengurus Apeksi, Bima Arya Sugiarto mengatakan, keberangkatan ini dipastikan bahwa wali kota se-Indonesia mendukung pembangunan IKN di Kalimantan Timur. Namun demikian, ada catatan bahwa pembangunan IKN juga menguntungkan seluruh Kalimantan.

Kegiatan Apeksi digelar di beberapa titik. Pertama Hotel Novotel, kemudian Titik Nol IKN, Pasar Inpres dan Susur Teluk menggunakan kapal. Kegiatan ini dilaksanakan di Balikpapan guna mengundang kepala daerah agar bisa melihat langsung kondisi Balikpapan.

“Balikpapan tidak hanya ada hutan, melainkan juga laut. Sehingga acara diadakan juga di atas kapal yang menandakan bahwa negara Indonesia adalah negara bahari,” ucap Bima Arya.

Sementara itu, Wali Kota Malang, Sutiaji berharap dengan dibentuknya IKN akan membawa keberkahan dan kesejahteraan yang terjamin di negeri ini.

“Melalui acara ini para kepala daerah bisa mengenal dan promosi berbagai oleh-oleh khas yang ada di Balikpapan,” kata Sutiaji.

Sutiaji juga mengatakan, bahwa berbagai kegiatan yang dilakukan oleh Apeksi semata-mata untuk meningkatkan ekonomi daerah masing-masing peserta Apeksi. Kali ini, di Balikpapan, para peserta ingin mengetahui tentang ibu kota negara yang baru.

“Kami datang ke sini untuk melihat dan mengetahui tentang proses pembangunan IKN. Selain itu, kami juga bersinergi dengan kepala daerah lainnya untuk meningkatkan ekonomi daerah masing-masing,” sambungnya.

Wali Kota Sutiaji juga menyampaikan dukungannya terhadap pemerintah pusat yang membangun ibu kota negara di Kalimantan Timur. Menurutnya, hal itu adalah langkah yang tepat dilakukan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo untuk pemerataan pembangunan.

SUMBERSARI OKE