PELATIHAN KOTA ANTI KUMUH DI KELURAHAN SUMBERSARI

PELATIHAN KOTA ANTI KUMUH DI KELURAHAN SUMBERSARI

ADSCF8748ADSCF8746aDSCF8755

Sebagai tindak lanjut dari Pelatihan Dasar Fasilitator Program Kota Tanpa Kumuh (Kotaku) Osp 6 Jawa Timur yang di buka oleh  Wakil Gubernur Jatim, H Saifullah Yusuf di Hotel Ijen Suites, Kota Malang, Peserta Pelatihan pada hari Selasa, 23 Agustus 2016 melakukan praktek Lapangan di 19 Kelurahan di Kota Malang selama 2 hari ke depan, salah satu kelas hadir di Kelurahan Sumbersari Kecamatan Lowokwaru Kota Malang.

Pelatihan tersebut melatih para fasilitator yang akan turun kepada masyarakat untuk merubah kampung kumuh menjadi indah. Acara tersebut di Fasilitasi oleh BKM Amanah Kelurahan Sumbersari dan acara pelatihan di Buka oleh Bapak Achiyat Hadi Supriyanto, S.Sos Lurah Sumbersari.