Kirab Adipura Kirana 2016

Kirab Adipura Kirana 2016

Kirab Adipura Kirana 2016

Sehubungan dengan keberhasilan Kota Malang meraih penghargaan Adipura Kirana 2016, maka Pemerintah Kota Malang akan menggelar Kirab Adipura Kirana tersebut diikuti jajaran terkait dan berbagai elemen masyarakat. Kirab dijadwalkan akan digelar pada hari Minggu, 31 Juli 2016. Masyarakat dapat menyaksikan dengan tertib di tepi jalan yang dilalui kirab tersebut. Bagi pengendara dapat melintasi jalur alternatif untuk menghindari kemacetan lalu lintas.

Berikut jalur Kirab Adipura Kirana 2016:

Jalur Kirab Adipura Kirana 2016

Abah Anton Beserta Istri Kunjungi Pengrajin Kulit di Jambi

Abah Anton Beserta Istri Kunjungi Pengrajin Kulit di Jambi

Abah Anton Beserta Istri Kunjungi Pengrajin Kulit di Jambi

Jambi, MC – Masih dalam rangka meningkatkan potensi industri kreatif di Kota Malang, Ketua TP PKK Kota Malang, Hj. Dewi Farida Suryani dengan didampingi Wali Kota Malang, H. Moch Anton, melakukan kunjungan kerja ke pengrajin kulit ular “Tinamitra” di Jambi, Selasa (27/7).

Abah Anton beserta istri kunjungi Tinamitra di Jambi
Abah Anton beserta istri kunjungi Tinamitra di Jambi, Selasa (27/7)

“Kunjungan ini saya lakukan juga karena mumpung sedang berada di Kota Jambi sehingga saya berusaha agar kedatangan saya ke Kota Jambi juga dapat bermanfaat bagi Kota Malang,” ujar Umik Farida, panggilan akrab Hj. Dewi Farida Suryani.

Melalui kunjungan ini, kata Umik Farida, ada banyak ilmu yang dapat diserap, khususnya terkait dengan proses pengolahan kulit ular, kulit biawak dan kulit buaya menjadi sebuah kerajinan tas atau dompet yang cantik.

Wali Kota Malang, yang akrab disapa Abah Anton, yang juga turut mendampingi tersebut menyatakan bahwa kedatangan kami ke sini juga bertujuan untuk meningkatkan industri kreatif di Kota Malang. Dari kunjungan ini, pasti ada banyak ilmu yang dapat kita serap untuk nantinya di terapkan di Kota Malang.

“Di Kota Malang juga ada pengrajin kulit, itu nanti yang akan kita bantu agar dapat terus berkembang melalui PKK Kota Malang,” ungkapnya. (say/may)

Abah Anton Hadiri Gala Dinner Munas Apeksi Di Jambi

Abah Anton Hadiri Gala Dinner Munas Apeksi Di Jambi

Abah Anton Hadiri Gala Dinner Munas Apeksi Di Jambi

Jambi, MC – Wali Kota Malang, H. Moch Anton menghadiri Gala Dinner Musyawarah Nasional (Munas) Asosiasi Pemerintah Kota Se Indonesia (Apeksi) Ke V yang bertempat di Ballroom Tepian Ratu Convention Centre, Jambi, Selasa (26/7).

Abah Anton menghadiri Gala Dinner Munas Apeksi Ke V yang bertempat di Ballroom Tepian Ratu Convention Centre
Abah Anton menghadiri Gala Dinner Munas Apeksi Ke V yang bertempat di Ballroom Tepian Ratu Convention Centre, Selasa (26/7)

Dalam acara yang dihadiri oleh walikota Se Indonesia ini, Abah Anton, sapaan akrab Wali Kota Malang datang bersama Sekretaris Daerah Kota Malang, Ir. Cipto Wiyono dan beberapa Kepala SKPD Kota Malang.

Dalam acara itu, beberapa artis papan atas seperti Ari Lasso dan Iis Dahlia turut menghibur para peserta Apeksi yang akan memulai agenda Munas Apeksi, Rabu (27/7).

Sebagai tuan rumah, Wali Kota Jambi H. Syarif Fasya, ME., beserta jajaran Forkopimda setempat menyambut dengan baik kedatangan walikota dan jajaran SKPD.

Dalam sambutannya, Wali Kota Jambi mengaku cukup bangga karena kota yang dipimpinnya ditunjuk sebagai tuan rumah Munas Apeksi yang dilakukan empat tahun sekali itu.

Ia menambahkan, dalam agenda Munas Apeksi ini selain dilakukan pemilihan ketua umum baru, juga membahas beberapa hal yang berkaitan dengan seluk-beluk pemerintahan kota dan juga akan memberikan rekomendasi Munas.

“Mudah-mudahan rekomendasi dari Jambi bermanfaat bagi Indonesia kedepan,” harap H. Syarif Fasya, ME.

Dijelaskan pula, menurut data World Bank sebanyak 60 persen penduduk dunia pada tahun 2025 mendatang akan tinggal di perkotaan, tentu hal itu menjadi sebuah tantangan tersendiri bagi para wali kota dalam me-manage pemerintahannya dengan baik.

Sementara itu, Abah Anton menyambut positif adanya Munas Apeksi di Jambi tahun ini karena akan melahirkan beberapa rekomendasi yang penting bagi pemerintah kota seluruh Indonesia.

“Semoga dengan adanya Munas Apeksi ini dapat bermanfaat bagi Kota Malang dan tentunya ini adalah ajang bagi kita untuk mendiskusikan beberapa hal terkait dengan kemajuan sebuah pemerintahan,” ujar Abah Anton.

“Kota Malang juga berjuang agar di tahun depan (2017), dapat dipercaya menjadi tuan rumah. Oleh karenanya, kita ikutkan beberapa SKPD untuk dapat aktif dalam pembahasan pada rapat kerjanya” tambahnya. (say/may)

Sumber: http://mediacenter.malangkota.go.id/2016/07/abah-anton-hadiri-gala-dinner-munas-apeksi-di-jambi/#ixzz4FfGCzDeP

Juri WTN Lakukan Penilaian Di Kota Malang

Juri WTN Lakukan Penilaian Di Kota Malang

Juri WTN Lakukan Penilaian Di Kota Malang

Klojen,MC – Keberadaan bus wisata Kota Malang Macito dan bus sekolah menjadi daya tarik tersendiri bagi juri Wahana Tata Nugraha (WTN) tingkat nasional. Kepala Dinas Perhubungan Kota Malang, Kusnadi, mengakui keberadaan bus wisata dan bus sekolah gratis di Kota Malang menjadi nilai lebih bagi kota ini dihadapan dewan juri WTN, Selasa (26/7).

Juri wtn saat melakukan penilaian
Juri WTN saat melakukan penilaian di Kota Malang, Selasa (26/7)

“Juri hari ini datang ke Kota Malang dan langsung melakukan penilaian, besok (Rabu (27/7) juri akan melakukan pemaparan terkait hasil penilaian,” jelas Kusnadi.

Ia menambahkan, juri WTN tidak bisa didekte oleh Pemerintah Kota Malang atapun pihak manapun saat melakukan penilaian. Karena itu, begitu tiba di Kota Malang mereka langsung melihat-lihat berbagai sudut Kota Malang.

“Rute penilaian dilakukan juri sendiri, kami tidak bisa ikut campur. Yang jelas Kota Malang sudah maksimal dalam melakukan persiapan, kini tinggal menunggu hasil,” tegas Kadishub.

Banyak kriteria yang dijadikan penilaian oleh dewan juri terkait WTN, diantaranya kedisiplinan masyarakat di jalan raya, rambu lalu lintas, marka jalan yang tidak digunakan, penataan PKL dan lain sebagainya.

“Dalam hati saya sudah yakin Kota Malang akan bisa meraih WTN tahun ini, tapi hasilnya kita tunggu keputusan dewan juri,” pungkas Kusnadi. (cah/may)

Sumber: http://mediacenter.malangkota.go.id/2016/07/juri-wtn-lakukan-penilaian-di-kota-malang/#ixzz4FfFXbpf3