Arsip Tag: Monev Bahan Pokok Jelang Ramadan

Wawali Kota Malang Monev Bahan Pokok Jelang Ramadan

Wawali Kota Malang Monev Bahan Pokok Jelang Ramadan

Wawali Kota Malang Monev Bahan Pokok Jelang Ramadan

Klojen, MC –  Pemerintah Kota Malang melalui Bagian Perekonomian dan Usaha Daerah Kota Malang beserta Wakil Wali Kota Malang, Drs. H. Sutiaji dan Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) melaksanakan kegiatan monitoring dan evaluasi (monev) ketersediaan, kelancaran distribusi dan perkembangan harga bahan pokok dan ketersediaan bahan bakar minyak (BBM) di Kota Malang pada hari Selasa (31/5).

Wawali Kota Malang monev kebutuhan pokok jelang Ramadan
Wawali Kota Malang monev kebutuhan pokok jelang Ramadan di Gudang Bulog, Selasa (31/5)

Kegiatan ini dalam rangka menindaklanjuti Instruksi Menteri Dalam Negeri  No. 027/1969/SJ tanggal 2 April 2013 yang mengamanatkan setiap daerah untuk menjaga keterjangkauan harga barang dan jasa di daerah masing-masing demi menjaga stabilisasi pangan dan inflasi menghadapi bulan Ramadan dan hari raya Idul Fitri 1437 H.

Sasaran utama pada kegiatan tersebut adalah Depo Pertamina dan Gudang Bulog. Kegiatan ini ditujukan untuk mengarahkan ekspektasi masyarakat akan ketersediaan bahan pokok di Kota Malang mencukupi menjelang puasa Ramadan serta Idul Fitri.

“Melalui pemantauan ini, sudah bisa dipastikan bahwa persediaan BBM dan Elpiji untuk masyarakat Kota Malang relatif cukup aman hingga hari raya Idul Fitri berakhir” ujar Wawali Kota Malang.

“Hanya saja, dari hasil Operasi Pasar yang dilaksanakan Bulog diketahui bahwa saat ini masyarakat lebih membutuhkan ketersediaan gula yang berlebih daripada ketersediaan beras karena di pasar permintaan akan beras dinilai lebih stabil ketimbang permintaan gula yang melonjak,” tambahnya kemudian.

Pada monev ini pula, Drs. Sutiaji menghimbau kepada masyarakat agar membeli bahan kebutuhan pokok secukupnya saja demi menjaga stabilitas harga dan mengendalikan inflasi di Kota Malang. (say/may)

Sumber: http://mediacenter.malangkota.go.id/2016/06/wawali-kota-malang-monev-bahan-pokok-jelang-ramadan/#ixzz4APgS1m5S