Arsip Tag: KOTA LAYAK ANAK

Kota Malang Optimis Raih KLA Nindya

Kota Malang Optimis Raih KLA Nindya

Kota Malang Optimis Raih KLA Nindya

Klojen, MC – Setelah sukses meraih predikat Kota Layak Anak (KLA) kategori Madya di tahun 2015, Kota Malang tidak lekas berpuas diri. Pelan namun pasti Kota Malang bertekad kuat untuk meraih KLA kategori Nindya di tahun 2016, Kamis (18/2).

Rakor KLA dan Lembaga Pendidikan Anak Kota Malang di Ruang Majapahit Balaikota Malang, Kamis (18/2)
Rakor KLA dan Lembaga Pendidikan Anak Kota Malang di Ruang Majapahit Balaikota Malang, Kamis (18/2)

Keseriusan Kota Malang ini terlihat dari adanya Rapat Koordinasi KLA dan Lembaga Pendidikan Anak Kota Malang yang mengambil tema ‘Evaluasi Capaian dan Pengembangan Kegiatan Inovatif Menuju Kota Layak Anak Tahun 2016’ yang digelar di Ruang Majapahit Balai Kota Malang. Dalam kegiatan ini dihadiri langsung oleh fasilitator dan evaluator KLA, Nanang Abdul Chanan.

Kepala Bidang Ekonomi, Sosial dan Budaya Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Malang, M. Zainuridho mengungkapkan kegiatan ini adalah evaluasi kegiatan KLA yang biasa dilakukan setiap tahun dengan harapan bisa muncul berbagai inovasi untuk menciptakan kota yang semakin layak anak.

“Kota Malang memang sudah meraih Kota Layak Anak kategori Madya. Ke depan kota (Malang_red) ini diharapkan bisa meningkatkan diri menjadi Kota Layak Anak kategori Nindya,” jelas Zainur, Kamis (18/2).

Berbeda dengan kategori Madya yang di Indonesia sudah ada 24 kota/kabupaten yang meraihnya, untuk kategori Ninya saat ini masih tiga kota saja. Ketiga kota itu adalah Surabaya, Denpasar dan Solo.

“Untuk bisa meraih KLA kategori Nindya tidak mudah, namun kami optimis dengan keseriusan dalam bekerja, kami yakin Kota Malang akan meraihnya,” jelas Zainur. (cah/yon)

Sumber: http://mediacenter.malangkota.go.id/2016/02/kota-malang-optimis-raih-kla-nindya/#ixzz40b0YFj8G