Pedoman Hari Sumpah Pemuda 2015
Menunjuk Pedoman Pelaksanaan Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-87 Tahun 2015 dari Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, dengan ini disampaikan beberapa hal sebagai berikut:
- Tema peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-87 Tahun 2015:
Revolusi Mental untuk Kebangkitan pemuda menuju Aksi “Satu Untuk Bumi”
- Logo Hari Peringatan Sumpah Pemuda sebagaimana berikut:
- Upacara peringatan akan dilaksanakan pada tanggal 28 Oktober 2015 secara serentak di tingkat pusat maupun daerah.
- Dimohon agar Saudara Kepala SKPD, Camat, Lurah, Direktur BUMD menyosialisasikan tema dan logo dimaksud di wilayah masing-masing.
Berikut ini Buku Pedoman Hari Sumpah Pemuda 2015
Sumber: http://mediacenter.malangkota.go.id/2015/10/pedoman-hari-sumpah-pemuda-2015/#ixzz3pjOq1Ql6