HUT Ke-106 Kota Malang Angkat Tema “Satu untuk Malang”
Klojen, MC – Jelang peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-106 Kota Malang pada 1 April 2020, Pemerintah Kota Malang menggelar rapat koordinasi yang dipimpin oleh Wali Kota Malang Drs. H. Sutiaji di ruang sidang Balai Kota Malang, Senin (9/3/2020).
Sutiaji mengungkapkan ulang tahun ke-106 Kota Malang akan membawakan spirit kebersamaan untuk bersama memajukan Kota Malang di berbagai bidang kehidupan. Tema yang diangkat pada HUT tahun ini adalah ‘Satu untuk Malang.’ Di mana tema ini merupakan pengejawantahan salam kebanggaan arek Malang dengan salam satu jiwa.
“Kemajuan Kota Malang hanya bisa digapai dengan kebersamaan dan kekompakan. Semua elemen masyarakat harus bersatu jika ingin maju,” jelas Sutiaji.
Kolaborasi pentahelix ini menggambarkan kerja sama yang bagus antara pemerintah, akademisi, pengusaha, komunitas, dan media. Semuanya bersatu dan bersinergi dalam satu gerak demi Kota Malang.
“Tidak ada lagi aku dan kamu atau kelompokmu atau kelompokku. Yang ada hanya satu kepentingan untuk Kota Malang tercinta,” tegas Sutiaji.
Melalui tema ini juga menjadi satu harapan agar nilai-nilai keguyuban, kegotong-royongan, persatuan dan kesatuan tidak tercabik-cabik. Keadaan ini harus terus dijaga bersama dengan mengandalkan kebersamaan dan kembali kepada nilai-nilai budaya. “Spirit kembali mengangkat nilai-nilai luhur budaya juga akan menjadi warna HUT ke-106 Kota Malang,” tambah Sutiaji.