Penjabat (Pj) Wali Kota Malang Dr. Ir. Wahyu Hidayat, MM menghadiri doa bersama bertajuk Malang Bermunajat, Safari Maulid 40 Malam sekaligus Tasyakuran Pj Wali Kota Malang yang digelar Majelis Maulid Wat Ta’lim Riyadlul Jannah di halaman depan Balai Kota Malang, Rabu (27/9/2023).
Pj Wali Kota Malang Wahyu Hidayat dalam sambutannya meminta doa restu dari para ulama. “Sebagai penjabat yang baru ditunjuk sebagai Pj Wali Kota Malang, kami sangat membutuhkan peran para alim ulama agar dapat mengemban tugas dengan baik,” ucap Wahyu.
Dengan doa dari dukungan dari para ulama, disampaikanya itu akan menjadi kekuatan yang mengiringi upayanya untuk memberikan yang terbaik bagi Kota Malang. “Memimpin Kota Malang tentu tidak akan mudah. Oleh sebab itu kami terus melakukan kolaborasi agar ke depan Kota Malang semakin sejahtera,” terang Wahyu.
Pj Wali Kota Malang pun mengingatkan agar situasi kondusif yang senantiasa terjaga terus dipertahankan dam dikuatkan, mengingat saat ini telah mendekati pesta demokrasi yakni Pemilu Serentak 2024.
Sementara itu Pengasuh Majelis Maulid Wat Ta’lim Riyadlul Jannah, Gus Rofi’ul bin KH Abdurrochim Syadzily mengungkapkan sangat merasakan keberkahan dapat hadir dan bersama memanjatkan doa di Balai Kota Malang ini. “Semoga Pj Wali Kota Malang diangkat derajatnya dan selalu diberikan kekuatan oleh Allah SWT,” ucapnya mendoakan.
Dituturkannya bahwa Malam Maulid Nabi Muhammad SAW adalah malam yang sangat istimewa, karena merupakan malam kelahiran Rasulullah. “Dengan merayakan kelahiran Rasullulah, semoga kelak semua umat muslim mendapatkan syafaat dari Nabi Muhammad SAW di akhirat nanti. Begitupun saat hidup di dunia selalu diberikan kebaikan, kelancaran rezeki dan hidup selalu penuh keberkahan,” pungkasnya.