Terwujudnya pelayanan publik yang optimal menjadi komitmen Pemerintah Kota (Pemkot) Malang. Dalam upaya mewujudkan hal tersebut, Pemkot Malang terus meningkatkan kualitas seluruh elemen dalam penyelenggaraan pemerintahan, termasuk aparaturnya. Salah satu yang dilakukan adalah dengan penyelenggaraan kegiatan Pengembangan Kapasitas Pemerintah Kecamatan dan Kelurahan dalam Memberikan Pelayanan kepada Masyarakat di Hotel Atria Kota Malang, Kamis (12/9/2024).
Pelayanan publik merupakan salah satu fungsi penting pemerintah yang memiliki makna luas, karena menyangkut pemenuhan kebutuhan masyarakat yang beraneka ragam. Hal ini disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Malang Erik Setyo Santoso, ST, MT kala memberikan sambutan sekaligus membuka kegiatan.
“Peningkatan kapasitas aparatur pemerintah di kecamatan dan kelurahan juga menjadi sangat penting, mengingat kecamatan dan kelurahan merupakan garda terdepan dalam pelayanan publik. Pada tingkatan ini berbagai persoalan masyarakat pertama kali muncul dan harus direspons dengan cepat dan tepat,” terangnya
Dalam kegiatan yang dikuti oleh camat, lurah, juga kepala seksi pemberdayaan masyarakat dari seluruh kecamatan dan kelurahan se-Kota Malang ini Erik menyampaikan bahwa sistem pemerintahan bak kinerja tubuh manusia. Sebagai sebuah mekanisme tersistem harus ada saling keterkaitan antara satu dengan lain. “Sehebat-hebatnya otak, kalau anggota badan lain tidak bekerja baik, maka tidak akan terwujud. Semua adalah unsur penting yang saling menunjang. Bagaimana semuanya bisa saling bersinergi,” tegasnya.
Erik berpesan agar para aparatur dapat menjunjung tinggi etika, integritas, dan profesionalisme dalam setiap tindakan yang dilakukan. Selain itu Erik juga mendorong agar sinergisitas, komunikasi dan koordinasi lintas sektor terjalin dengan apik. Diharapkan, para aparatur kecamatan dan kelurahan untuk meningkatkan pemberdayaan dan partisipasi masyarakat dalam mendukung berbagai program dan langkah-langkah pembangunan Kota Malang. Serta, meningkatkan penggunaan teknologi informasi untuk memberikan pelayanan yang lebih efektif dan efisien serta meningkatkan transparansi dalam pemerintahan. “Jangan pernah lelah untuk terus belajar dan berinovasi demi memberikan yang terbaik kepada masyarakat,” tutur Erik
Sekda Erik pun mengimbau para aparatur, terutama yang diberi kepercayaan sebagai pimpinan dapat menciptakan lingkungan kantor yang nyaman. “Ciptakan circle yang baik, vibes yang positif, tumbuhkan kebiasaan yang baik dan menyenangkan, sehingga dalam kurun waktu bekerja, selain bisa melayani masyarakat dengan baik juga kita juga dapat mengembangkan diri,” tuturnya.