Arsip Tag: APARATUR

Aparat Pemerintahan Harus Melayani Masyarakat, Bukan Dilayani

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Republik Indonesia Prof. Dr. Yuddy Chrisnandi, ME menjadi narasumber dalam Diskusi Panel Nasional yang mengangkat tema ‘Tata Kepemerintahan Untuk Kemandirian Bangsa’ di Universitas Brawijaya (UB) Malang, Senin (12/10). Menurutnya, aparat pemerintahan harus bisa melayani masyarakat dengan baik, bukan sebaliknya.

MenPANRB RI Yuddy Chrisnandi saat memberikan kuliah tamu di UB, Senin (12/10)

Menteri Yuddy mengungkapkan, birokrasi yang baik adalah birokrasi yang simpel dan tidak rumit, karena itu dibutuhkan revolusi mental agar bisa menciptakan birokrasi yang baik. Saat ini semua negara di dunia terus berusaha memperbaiki untuk tercapainya sebuah birokrasi yang baik, termasuk di Indonesia.

“Saat ini tugas aparatur negara adalah bagaimana bisa memberi pelayanan terbaik untuk masyarakat, tidak boleh lagi ada aparat pemerintahan minta dilayani masyarakat,” jelas Menteri Yuddy, Senin (12/10).

Melalui cara ini Menteri Yuddy yakin aparatur pemerintahan akan dicintai rakyat, sehingga birokrasi bisa menjadi lebih baik untuk bersama menciptakan kesejahteraan rakyat. “Untuk bisa menciptakan birokrasi yang baik memang tidak mudah, perlu proses panjang dan konsistensi dalam menjalankannya,” imbuhnya.

Dalam kesempatan di UB kali ini Menteri Yuddy juga kembali mengingatkan akan kesiapan birokrasi termasuk di Kota Malang untuk bisa menjalankan pemilihan kepala daerah (pilkada) secara serentak. Karena pilkada serentak masih baru dan akan dilaksanakan pada 2016 mendatang, maka butuh berbagai sosialisasi agar pilkada nanti bisa berjalan dengan baik. (cah/yon)

dikutip dari : http://malangkota.go.id/